HEADLINE

Semarak Ramadan 1446 H, Polres Magetan Bersama Awak Media Berbagi Takjil untuk Masyarakat

Magetan –https://www.youtube.com/@lenteraindonesianews.com Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan 1446 H, Polres Magetan bersama awak media Pokja Magetan menggelar kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat pengguna jalan di depan Mapolres Magetan, Kamis (13/3/2025). Sebanyak 100 paket takjil disiapkan dan dibagikan secara gratis kepada pengendara yang melintas.

Selain berbagi takjil, petugas juga memberikan imbauan Kamseltibcarlantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas) kepada masyarakat agar selalu tertib dalam berkendara, terutama di bulan Ramadan yang sering diwarnai dengan peningkatan mobilitas masyarakat menjelang waktu berbuka.

Wakapolres Magetan Kompol Dodik Wibowo, S.H., M.H. mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian Polres Magetan bersama insan media kepada masyarakat. 

“Bulan Ramadan adalah momentum untuk meningkatkan kepedulian dan kebersamaan. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekaligus mengajak untuk selalu tertib berlalu lintas,” ujarnya.
Selain pembagian takjil, Polres Magetan juga menggelar berbagai agenda selama bulan Ramadan 1446 H, di antaranya Safari Salat Tarawih, buka puasa bersama, santunan anak yatim, tadarusan Al Quran serta berbagai kegiatan humanis lainnya yang bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.

“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan semakin memperkuat sinergi antara Polri dan warga Magetan dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya selama Ramadan,” tambah Kompol Dodik Wibowo.

Selain itu, Wakapolres Magetan juga mengajak masyarakat untuk menjaga kondusivitas selama bulan Ramadan dengan tidak melakukan kegiatan yang berpotensi mengganggu ketertiban umum. 

“Mari kita manfaatkan bulan yang penuh berkah ini untuk meningkatkan ibadah dan menjaga keamanan lingkungan. Hindari kegiatan yang berpotensi menyebabkan gangguan kamtibmas,” tambahnya.

Dengan semangat kebersamaan, Polres Magetan terus berupaya hadir di tengah masyarakat tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang membawa keberkahan bagi semua. (humas/Jurnalis Beni Setyawan)

Komentar

BERITA TERPOPULER

Bagus Handono ayah Alm. Gelora P.N " Saya menduga ada tindakan kekerasan terhadap anak kami !."

Terus Cari keadilan Keluarga Alm. Gelora Permata Naili sambut baik upaya rencana ekshumasi oleh tim penyidik Polresta Madiun Kota

Sah !!! Nanik Endang Rusminiarti (Bunda Nanik ) jadi calon tunggal Cabup Magetan dari Partai Gerindra pada Pilkada 2024

Orang tua Siswa SD IT Badrussalam Keluhkan tidak adanya keringanan biaya buku di SD IT Badrussalam walau sudah punya SKTM

SDIT Badrussalam berikan solusi terbaik bagi siswanya

Inilah alasan Bitner Sianturi mencabut gugatannya terhadap Marno Cs

Kecamatan Nguntoronadi jadikan Mobil Dinas Sebagai " Mobil Siaga " Satgas Burung Hantu.

Jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan SMKN 1 Bendo Raih Prestasi tingkat Nasional

Kirim Doa dan Tahlil di Wisma Penantian Desa Kedungguwo menyambut Puasa Ramadhan 1446 H/2025 M

Anggota DPRD Magetan jadi Timses Paslon HEBAT, Dilaporkan ke Bawaslu