HEADLINE

Menhan Sjafrie Kunjungi Kapal Induk Prancis di Perairan Indonesia

Lombok, NTB -  lenteraindonesianews.com Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin, mengunjungi Pelabuhan Gili Mas, Desa Labuan Tereng, Lembar, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (1/2). Kedatangan Menhan tersebut dalam rangka mengunjungi Kapal Induk Prancis, Charles De Gaulle (CDG), yang telah tiba beberapa waktu lalu, Selasa (28/1).  Kedatangan Kapal Induk Prancis, Charles De Gaulle (CDG) yang membawa 1.780 crew ini dalam rangka Routine Visit dengan tujuan untuk mengembangkan kerja sama bilateral Indonesia-Prancis, khususnya di bidang pertahanan serta sekaligus menandai hubungan persahabatan antara Indonesia dan Prancis yang semakin kuat. Dalam kunjungan ini, Menhan Sjafrie diantaranya meninjau combat management system di kapal CDG tersebut. Kunjungan Menhan ini nantinya akan ditindaklanjuti dengan procurement di mana saat ini Indonesia membeli 42 pesawat tempur Rafale termasuk kapal selam Scorpene. Selama kunjungan ini Menhan Sjafrie beserta rombongan juga menggun...

Kapolres Magetan Pimpin Upacara Pengukuhan Kabag SDM serta Sertijab Kasat Lantas dan Kasat Intelkam

Magetan - Kapolres Magetan AKBP Satria Permana SH SIK MT MIK memimpin langsung upacara pengukuhan Kabag SDM Polres Magetan dan serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Lantas serta Kasat Intelkam di Ruang Eksekutif Polres magetan, Senin (26/08). 

Dalam upacara tersebut, Kompol Cecep Wahyudi Spd resmi dikukuhkan sebagai Kabag SDM Polres Magetan menggantikan AKBP Paidi SH yang telah memasuki masa purna tugas.

Kompol Cecep Wahyudi sebelumnya menjabat sebagai Kabag SDM Polres Pasuruan Kota. Dengan pengalaman dan dedikasi yang tinggi, ia diharapkan mampu membawa inovasi dan memperkuat manajemen sumber daya manusia di Polres Magetan. 
"Kami menyambut kehadiran Kompol Cecep Wahyudi dengan harapan dapat terus meningkatkan kinerja Polres Magetan, khususnya dalam pengelolaan sumber daya manusia," ujar AKBP Satria Permana.

Selain itu, dalam sertijab yang sama, jabatan Kasat Lantas Polres Magetan kini diemban oleh AKP Ade Andini STK SIK MIK yang sebelumnya bertugas sebagai Kaurmintu Subbagrenmin Ditlantas Polda Jatim. AKP Ade Andini menggantikan AKP Soni Suhartanto SH yang kini menjabat sebagai Kapolsek Kanigoro Polres Blitar. 

Sementara itu, posisi Kasat Intelkam yang sebelumnya dipegang oleh Iptu Bambang Widarso SH, dimutasikan sebagai Kasubbagrenprograr Bagren Polres magetan diserahterimakan kepada Iptu Arif Wardoyo, yang sebelumnya menjabat Kanit Intelkam Polsek Magetan.

Dalam arahannya, Kapolres Magetan AKBP Satria Permana menekankan pentingnya sinergi dan kerja sama antar satfung/jajaran untuk menghadapi tantangan tugas ke depan, terutama dalam persiapan pengamanan Pilkada 2024.

"Kami berharap seluruh pejabat yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dengan lingkungan kerjanya dan bersama-sama memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam menghadapi Pilkada 2024 yang akan datang," tegasnya.

AKBP Satria juga menekankan pentingnya penguatan intelijen dan pengawasan lalu lintas demi menjaga stabilitas keamanan di wilayah Magetan. 

"Kita harus siap dan waspada terhadap potensi gangguan keamanan, terutama dalam pengamanan rangkaian tahapan Pilkada 2024 kab Magetan. Saya mengharapkan dukungan penuh dari pejabat baru yang dilantik dan seluruh anggota untuk menjaga situasi tetap kondusif," imbuhnya.

Mutasi ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi di Polres Magetan, yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja serta pelayanan kepada masyarakat. Dengan perubahan ini, diharapkan Polres Magetan semakin solid dan mampu menjalankan tugas-tugas kepolisian dengan lebih efektif dan efisien. (humas/Jurnalis Beni Setyawan)

Komentar

BERITA TERPOPULER

Bagus Handono ayah Alm. Gelora P.N " Saya menduga ada tindakan kekerasan terhadap anak kami !."

Terus Cari keadilan Keluarga Alm. Gelora Permata Naili sambut baik upaya rencana ekshumasi oleh tim penyidik Polresta Madiun Kota

Sah !!! Nanik Endang Rusminiarti (Bunda Nanik ) jadi calon tunggal Cabup Magetan dari Partai Gerindra pada Pilkada 2024

Jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan SMKN 1 Bendo Raih Prestasi tingkat Nasional

Anggota DPRD Magetan jadi Timses Paslon HEBAT, Dilaporkan ke Bawaslu

H.Puthut Pujiono SH, " Partai Gerindra punya harapan besar Mas Sodiq bisa membawa Magetan bergerak lebih maju lagi ."

58 Warga Magetan ikuti operasi Katarak gratis dalam rangka Hari Lansia Ke-28

Meriah !!! 1500 warga padati jalan santai HUT Kecamatan Nguntoronadi ke 21

Gerak cepat Kementerian dan Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur serta Disnakkan Kabupaten respon penyakit yang serang Sapi di Magetan

Ketua Pokmas PTSL Desa Petungrejo terkesan kucing-kucingan dengan awak Media