HEADLINE

Kasat Lantas Polres Madiun Kota Menjadi Narasumber Tertib Berlalu Lintas di SMKN 2 Jiwan

Madiun - Kasat Lantas Polres Madiun Kota, AKP Nanang Cahyono, S.Pd., menghadiri undangan dari Jasa Raharja Madiun untuk menjadi narasumber dalam acara sosialisasi tertib berlalu lintas di SMKN 2 Jiwan, Kamis (16/5/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Jasa Raharja Madiun, Bapenda Kota Madiun, Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Madiun Kota, dan anggota Unit Kamsel Satlantas Polres Madiun Kota.
 
Dalam acara tersebut, Kasat Lantas Polres Madiun Kota memberikan sosialisasi tertib berlalu lintas kepada siswa-siswi SMKN 2 Jiwan. Beliau menghimbau agar siswa-siswi yang sudah berusia 17 tahun dan memiliki KTP untuk segera mengurus SIM sebagai kelengkapan saat berkendara. Selain itu, beliau juga mengingatkan pentingnya mengutamakan keselamatan di jalan, tidak mengikuti balap liar, dan tidak menggunakan knalpot brong.
 
Selain sosialisasi tertib berlalu lintas, juga dilakukan sosialisasi tentang pajak oleh Bapenda Kota Madiun. Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Polres Madiun Kota, Jasa Raharja, Bapenda Madiun, dan SMKN 2 Jiwan Madiun.
 
Kasat Lantas Polres Madiun Kota, AKP Nanang Cahyono, S.Pd., mengatakan, "melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran siswa-siswi tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan membantu menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan terkendali."
 
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Jasa Raharja Madiun atas undangan ini. Saya berharap melalui sosialisasi ini, siswa-siswi dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan di jalan. 

Kami juga berharap kerjasama antara Polres Madiun Kota, Jasa Raharja, Bapenda Madiun, dan SMKN 2 Jiwan dapat terus berlanjut untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman di wilayah Madiun Kota," pungkasnya. (Jurnalis BS )

Komentar

BERITA TERPOPULER

Bagus Handono ayah Alm. Gelora P.N " Saya menduga ada tindakan kekerasan terhadap anak kami !."

Terus Cari keadilan Keluarga Alm. Gelora Permata Naili sambut baik upaya rencana ekshumasi oleh tim penyidik Polresta Madiun Kota

Sah !!! Nanik Endang Rusminiarti (Bunda Nanik ) jadi calon tunggal Cabup Magetan dari Partai Gerindra pada Pilkada 2024

Jurusan Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan SMKN 1 Bendo Raih Prestasi tingkat Nasional

H.Puthut Pujiono SH, " Partai Gerindra punya harapan besar Mas Sodiq bisa membawa Magetan bergerak lebih maju lagi ."

Anggota DPRD Magetan jadi Timses Paslon HEBAT, Dilaporkan ke Bawaslu

58 Warga Magetan ikuti operasi Katarak gratis dalam rangka Hari Lansia Ke-28

Mengenal Mas Sodiq (Muhammad Nur Sodiq)